Kamis, 29 Oktober 2015

" Angklung Interaktif " Penutup Malam Silaturahmi di Kampung Sampireun

Sebagai bagiam Penutup acara "Malam Silaturahmi & Apresiasi Penguat Daya Tarik Wisata Alam Garut" dan launching Tagline Baru Kampung Sampireun adalah Angklung Interaktif yang dipersaembahkan oleh HDG Team. Angklung interaktif memang cukup populer di kalangan para wisatawan yang datang ke Garut, terutama para wisatawan perusahaan besar yang mengadakan Outing di Kampung Sampireun. Selain sudah menjadi salah satu bagian yang selalu dipertunjukan di Kampung Sampireun Garut, Team Building Angklung interaktif ini juga sering menjadi salah satu hiburan yang selalu diminta para peserta Gathering dan outing yang memakai jasa HDG Team sebagai pemandu wisata mereka.





Dipermainan angklung ini selain sebagai sebuah ajang pertunjukan, juga merupakan salah satu ajang promosi dari HDG kepada seluruh masyarakat khsusnya masyarakat Garut. Angklung Interaktif ini merupakan kesenian tradisional dari Garut yang selalu di perkenalkan oleh Mang Udjo sebagai master dari kesenian unik ini. Salah satu murid mang udjo yang menjadi bagian dari Crew HDG Team adalah Fery. Pertunjukan yang memang cukup menarik, dimalam silaturahmi penguat daya tarik wisata alam Garut dengan nuansa hotel tradisional khas perkampungan dipertunjukan sebuah acara khas kesenian tradisional Sunda, itu mencerminkan budaya Garut Sunda mamang tak pernah hilang sebagai bagain terpenting dari masyarakat Garut.

Saat Crew HDG masuk untuk membagikan angklung kepada para tamu undangan PHRI di Kampung Sampireun mereka begitu antusias untuk bisa mendapatkan angklung dan ingin cepat-cepat mencobanya. Mulai dari para petinggi perhotelan, para pengelola tempat wisata, sampai dengan ketua BPC PHRI Garut ikut antusias meramaikan serunya angklung interaktif dari HDG ini.








Seperti biasa para peserta diperkenalkan dahulu dengan alat musik bambu tersebut, bagaimana cara memegang dan menentukan nada yang tepat. Setelah semua peserta paham kang Fery sebagai yang meminpin jalanya angklung interaktif ini mengisyaratkan dengan tangan untuk menentukan angklung mana yang harus dibunyikan oleh peserta. Yang membuat saya kagum adalah dalam sekali kesempatan, para peserta dapat cepat mengerti dan paham kapan angklungnya itu harus dibunyikan.

Pada saat Trainer kang Fery memainkan lagu sederhana dengan tempo lambat yang dapat diikuti oleh semua peserta. para peserta dapat mengikutinya dengan sangat baik dan menarik. Saya juga tidak menyangka bahwa mereka bisa membawakan lagu hanya dengan isyarat tangan angklung interaktif. 

0 komentar: