Senin, 09 Januari 2017

Gathering PT. PLN Pulo Gadung Jakarta Timur di Garut

Perusahaan berikutnya yang menjadi tamu Gathering dari HDG Team (Trip Planner & Event Organizer) adalah PT. PLN Pulo Gadung Jakarta Timur. Gathering kali ini dilaksanakan di Bungalow Puncak Darajat Pass sebagai pusat dari Gathering sekaligus tempat menginap. Rombongan tamu kali ini berjumlah 35 orang dengan kegiatan acara sebagai berikut. 

Gathering PT. PLN Pulo Gadung Jakarta Timur di Garut

Tiba di Garut

Dalam kegiatan gathering PT. PLN ini ada hal yang tak terduga terjadi yaitu perkiraan tiba tamu di Garut yang dalam rundown acara diperkirakan tiba tepat pada pukul 13.00 WIB - 14.00 WIB ternyata karena terjebak kemacetan lalu lintas di daerah Purwakarta dari mulai Jati Luhur sampai ke Padalarang ternyata rombongan tamu dari PT. PLN ini baru bisa sampai di Garut pukul 20.30 WIB. Hal itu sempat membuat kami team HDG Team cemas dikarenakan pasti kalau hal tersebut terjadi akan ada beberapa acara yang akan kelewat. 

Fun Games HDG Team Darajat Pass 

Seperti yang kami hawatirkan ternyata ada beberapa acara yang sempat tidak bisa kami laksanakan karena kemacetan tersebut salah sataunya adalah acara utama dari kami yaitu Fun Games HDG Team Darajat Pass Waterpark. Entah harus gimana lagi kami pun sebagai pendamping wisata dari PT. PLN gk bisa berbuat banyak dikarenakan pada malam hari tidak mungkin dilakukan kegiatan fun games tersebut karena udara di darajat pass yang sangat dingin pada malam hari.

Kegiatan Fun Gemes tersebut akhirnya tidak kami lakukan mengingat jika acara fun games dipindahkan ke besok hari takutnya acara - acara lain bisa ke cancel dan tidak bisa dilakukan. 


Makan Malam & Hiburan Malam Music Electone

Nah, pada acara gathering PT. PLN Pulo Gadung Jakarta Timur hari pertama hanya makan malam & hiburan malam saja yang dilakukan. Namun meskipun begitu para peserta Gathering masih lumayan semangat untuk mengikuti jalannya acara tersebut. Nah kebetulan pada saat rombongan tamu dari pln ini sedang makan malam saya sempat mendokumentasikan moment tersebut. Berikut ini beberapa dokumentasinya. 











Pada saat hiburan malam banyak diantara peserta yang menyumbangkan suara emas mereka untuk sedikit memeriahkan acara malam. Dan ternyata setelah saya mendengar nyanyian - nyanyian dari para peserta gathering tersebut ternyata suara mereka sangat bagus menurut saya, saya juga tak sangka, bukan hanya satu orang atau dua orang malahan hampir ada 5 orang yang menurut saya memiliki suara yang bagus untuk standard penyanyi. 

Karena kemeriahan acara tersebut dan juga karena para peserta tidak ingin menyia - nyiakan moment saat liburan mereka, acara live music electune dari yang seharusnya di rundown bisa dilaksanakan sampai jam 22.00 WIB namun karena semangatnya para peserta akhirnya acara tersebut berlanjut hingga pukul 24.00

Kembali ke Kamar & Sleeping Beauty

Acara penutupan berakhir pada pukul 24.00 WIB dengan lantunan music kemesraan yang di populerkan oleh musisi terkenal Iwan Fals. Acara penutupan juga ditutup dengan foto bersama dengan berbagai harapan dari banyaknya peserta gathering. Untuk acara terakhir hari pertama gathering PT. PLN Pulo Gadung ini ditutup dengan kembali ke kamar & sleeping beauty sebelum besoknya dilanjutkan dengan gathering hari ke - 2.










0 komentar: